Mizan Amanah Salurkan 160 Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu di Kp Lebak Wangi, Parung, Bogor Jawa Barat

Bogor, 26 September 2024 — Tim Mizan Amanah kembali menebar kebaikan dengan menyalurkan bantuan kepada warga kurang mampu di Kampung Lebak Wangi, Desa Pemegar Sari, Kecamatan Parung, Bogor.

Acara penyaluran bantuan ini dilaksanakan di gedung serbaguna School of Universe Parung, sebagai bentuk sinergi positif antara pihak sekolah dan Mizan Amanah dalam upaya membantu masyarakat yang membutuhkan.

Melalui program “Bakti Sosial Pelosok Negeri,” Mizan Amanah menyalurkan sebanyak 160 paket sembako kepada warga setempat, yang mayoritas terdiri dari pedagang kecil dan buruh tani. Kampung Lebak Wangi adalah salah satu wilayah yang masih tertinggal secara ekonomi di Kabupaten Bogor, dengan banyak warganya hidup dalam kondisi serba kekurangan.

Bantuan ini ditujukan kepada kelompok-kelompok yang paling membutuhkan, termasuk para lansia, janda, duda, anak yatim dhuafa, serta warga kurang mampu lainnya. Harapannya, bantuan sembako ini dapat meringankan beban ekonomi mereka, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.

“Melalui program ini, kami berharap dapat menumbuhkan semangat kebersamaan dan solidaritas, serta membantu saudara-saudara kita yang tengah menghadapi kesulitan ekonomi,” ujar Devi salah satu relawan dari Mizan Amanah dalam sambutannya.

Acara ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat Kampung Lebak Wangi. Bantuan yang diberikan diharapkan tidak hanya memenuhi kebutuhan sementara, tetapi juga menjadi dorongan moral bagi warga untuk terus berjuang dalam menghadapi tantangan hidup.

Mizan Amanah berkomitmen untuk terus menjalankan program-program bantuan sosial di pelosok negeri, dengan harapan dapat menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan dan membawa manfaat positif bagi kesejahteraan mereka.

Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para tim relawan Mizan Amanah dengan memberikan Infaq, Sedekah serta tunaikan Zakat di www.mizanamanah.or.id silahkan klik tombol donasi.

 


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kolaborasi kebaikan untuk kemaslahatan bersama.

Wujudkan cita-cita generasi untuk masadepan bangsa.

Relawan
0 +
Program
0
Penerima Manfaat
0 k+
John Doe
John Doe@username
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.
John Doe
John Doe@username
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.
John Doe
John Doe@username
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.

Ringankan Kebaikan, Beratkan Timbangan.

Kami berkomitmen untuk memberikan dampak nyata bagi masyarakat, terutama anak yatim dan kaum dhuafa.

Investasikan kepedulian Anda untuk masa depan mereka yang lebih baik. Jadilah bagian dari perubahan, uluran Anda adalah kunci harapan mereka.

Newsletter

Dana yang didonasikan melalui Mizan Amanah bukan bersumber dan bukan untuk tujuan pencucian uang (money laundry), termasuk terorisme maupun tindak kejahatan lainnya.

Download Aplikasi:

2024 © Mizan Amanah. All Rights Reserved.

Loading...